Kondisi Pele Membaik Setelah Sempat Dikabarkan Pingsan Enam Hari

608
Legenda bola dunia, Pele. Foto: Getty Images

Seleb, edisiana.com Mantan pemain Timnas Brasil Pele sukses menjalani operasi tumor di usus besar. Legenda bola tersebut sekarang kondisinya sehat.

Kabarnya Pele sempat pingsan selama enam hari di Rumah Sakit Albert Einstein Sao Paulo. Dan mengkhawatirkan banyak orang.

Namun Manajer bisnis Pele, Joe Fraga, memberi tahu bahwa Pele tidak sakit parah. Mantan penyerang legendaris Santos dan New York Cosmos dalam pernyataan di Instagram menegaskan tentang kondisinya.

BACA JUGA:  Bos Ipswich Nyela Percakapan Manajer Manchester United

“Teman-temanku, terima kasih banyak atas pesan-pesannya yang baik,” kata Pele seperti dilansir Metro Sport pada Selasa, 7 September 2021.

Pele mengucapkan pernyataan itu kepada 7,1 juta pengikutnya. “Saya berterima kasih kepada Tuhan karena merasa sangat baik dan mengizinkan Dr. Fabio dan Dr. Miguel untuk menjaga kesehatan saya,” ujar Pele yang teleh berusia 80 tahun.

BACA JUGA:  Inilah Nama-nama yang Bakal Dijual Chelsea

Menurut Pele, pada Sabtu pekan kemarin ia telah menjalani operasi untuk menghilangkan lesi yang mencurigakan di usus besar kanan. Yang diidentifikasi sebagai tumor.

“Saya akan menghadapi pertandingan ini dengan senyum di wajah saya, banyak optimisme dan kegembiraan untuk hidup dikelilingi oleh cinta keluarga dan teman-teman saya,” ucapnya.

BACA JUGA:  Potter, Kiper Termuda Arsenal Samai Rekor Fabregas

“Teman-teman, saya tidak pingsan dan saya dalam kesehatan yang sangat baik, Saya mengikuti ujian rutin saya, yang sebelumnya tidak dapat saya lakukan karena pandemi,” tegas Pele memberitahukan dalam posting an IG-nya.(maq)

BAGIKAN