Bola, edisiana.com – Anthony Elanga menyelamatkan Manchester United dari kekalahan Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano pada Kamis dinihari, 24 Februari. Skor 1-1 bisa menjaga asa Setan Merah untuk lolos di babak 16 besar Liga Champions.
“Saya telah memimpikan saat-saat seperti ini, mencetak gol di Liga Champions melawan tim-tim top Eropa seperti Atletico Madrid. Itu mimpi yang menjadi kenyataan,” kata Elanga seperti dilansir ESPN pada hari ini.
Menurutnya, gol itu merupakan sentuhan pertamanya di Liga besar seperti Champions. “Sebelum dimasukkan, dia [Rangnick] mengatakan kepada saya untuk membuat para pemain bertahan lawan ketakutan dan berlari ke belakang,” ucapnya.
Sejak Manchester United dipegang Ralf Rangnick, pemain internasional Swedia U-21 telah menjadi bagian penting dari skuad. Elanga sering dimainkan kendati hanya pemain pengganti yang bisa membuat perbedaan.
Golnya ke gawang Atletico, merupakan gol keduanya secara beruntun setelah menjalani kemenangan 4-2 atas Leeds United di Elland Road, Minggu lalu.
“Saya katakan kepada betapa tenang dan kerennya saya. Setiap kali saya diberi kesempatan, saya ingin membayar manajer dan memberikan 150 persen setiap kali saya melangkah ke lapangan,” katanya.
United beruntung setelah Elanga mencetak gol. Karena pada babak pertama pasukan Rangnick babak belur oleh tuan rumah.
Atletico dua kali membentur mistar gawang United. Pemain muda Atletico Joao Felix pun akhir mencetak gol pada menit ketujuh.
Di babak kedua Rangnick melakukan serangkaian perubahan, termasuk memasukkan Elanga untuk menggantikan Marcus Rashford .
“Saya tidak tahu apakah saya menyelamatkannya tetapi setelah penampilan di babak pertama, itu hanya bisa menjadi lebih baik,” kata Rangnick.
Rangnick menjelaskan, pada pertama skuadnya tampil kurang begitu menyakinkan. Tanpa ada melakukan penyerangan. “Saya sangat kecewa dengan penampilan di babak pertama,” sebut pelatih asal Jerman itu.
Namun dengan masukkan Elanga di babak kedua seakan-akan bagaikan mimpi. Yang bisa menyelamatkan United dari kekalahan.
“Saya berharap beberapa pemain lain akan mengambil dia sebagai contoh dan sebagai panutan,” ujarnya.(maq)