
Bola, edisiana.com – Kekalahan Manchester United sangat menohok buat pemain dan pelatih. Bagaimana tidak, Setan Merah kalah memalukan 4-1 dengan tim yang baru mendapat promosi ke Liga Premier League musim ini.
Akibat kekalahan ini seperti dilansir The Sun pada hari ini, bos Ole Gunnar Solskjaer pun murung saat dia pulang ke rumahnya dari Watford ke Manchester United. Karena juga terpukul dengan keluarnya kapten Harry Maguire dari lapangan usai menerima kartu merah.
Laporan itu juga menerangkan para pemain dan staf menangis setelah kekalahan tandang dari tim yang baru dipromosikan tersebut.
Bruno Fernandes lalu mencoba mengalihkan perhatian para fans yang mencemooh bosnya Solskjaer saat pertandingan baru berakhir. Pemain timnas Portugal mengibaskan jarinya dan menunjuk ke semua rekan satu timnya.
Ia yang mengisyaratkan mereka sama-sama harus disalahkan atas hasil yang mengejutkan dari Watford. Solskjaer, serta Fred, menjauhkan Fernandes dari risiko konfrontasi.
Dengan kekalahan ini Manchester United hanya memiliki satu kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir di Liga Premier. Kin mereka terpaut 12 poin dari pemuncak klasemen Chelsea yang 3-0 terhadap Leicester City. Dan delapan poin dengan Liverpool yang duduk pada peringkat dua.(maq)