Seleb, edisiana.com – Bos Manchester United Ralf Rangnick mengakui bintang Theater Dream, Bruno Fernandes mengalami kecelakaan pada Senin pagi, 18 April 2022.
“Tapi dia [Fernandes] baik-baik saja dan akan bermain untuk pertandingan besok, (Rabu dinihari),” kata Ralf Rangnick dikutip edisiana dari BBC.
Fernandes berangkat ke tempat latihannya di Carrington. Dalam perjalanan dia mengalami kecelakaan. Mobilnya sampai terseret ke tepi jalan.
Untung pemain 27 tahun tidak mengalami luka yang berarti. Dia lalu melanjutkan perjalanan dan bergabung dengan rekan satu timnya.
Pada Rabu dinihari, 20 April United akan melakukan perjalanan Liverpool untuk pertandingan Liga Premier ke-32. Setan Merah harus memenang pertandingan untuk menyalip Tottenham Hotspur di urutan empat klasemen.
Duel akan menarik. Lantaran skuad asuhan Jurgen Klopp mengejar quadruple yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Sejauh ini Fernandes merupakan pemain andalan MU. Dia telah mencetak sembilan gol dan memberikan enam assist dalam 30 penampilan liga pada musim ini.
Pemain timnas Portugal, yang merupakan komponen kunci dari tim Rangnick, baru-baru ini tampil dalam kemenangan tipis 3-2 United atas Norwich yang terancam degradasi.(maq)