Bola, edisiana.com – Liverpool memastikan kemenangan 2-0 melawan Arsenal di Stadion Emirates pada dinihari tadi. Raihan tiga poin ini sekaligus memangkas jarak dengan Manchester City.
Gol di babak kedua dari Diogo Jota dan Roberto Firmino memberi Liverpool, yang kini hanya tertinggal satu poin di belakang pemuncak klasemen Liga Inggris Manchester City, kemenangan 2-0 atas penantang empat besar Arsenal.
Skuad Mikel Arteta tampil bagus sebagian besar babak pertama. Klub Mariam London memiliki peluang besar setelah istirahat.
Saat Thiago Alcantara memberikan bola dalam posisi berbahaya. Tapi kiper Alisson menggagalkan tendangan Martin Odegaard dari jarak dekat.
Jota membawa Liverpool unggul hanya tiga menit kemudian. Dengan menundukkan Aaron Ramsdale di tiang dekat. Lalu pemain pengganti Firmino mengakhiri pertandingan dengan penyelesaian rapi dari umpan silang Robertson.
Robertson mengatakan The Reds melakukannya dengan baik untuk menahan Arsenal, terutama karena Martinelli dan Saka berbahaya.
“Gabriel Martinelli dan Bukayo Saka benar-benar kerja keras. Dan saya pikir juga Trent Alexander-Arnold luar biasa. Itu adalah pertandingan yang sangat sulit,” ucapnya seperti dilansir Metro pada hari ini.
Terkaitan perebutan gelar yang makin seru antara Liverpool dan Manchester City, Robertson mengaku suka pada posisi The Citizens.
“Mereka unggul satu poin. Sedangkan kami masih dalam perlombaan. Jadi kami harus fokus pada apa yang kami lakukan. Kita masih harus pergi ke tempat mereka,” ujarnya.(maq)