Bola, edisiana.com – Lionel Messi membayar lunas terhadap jasa Barcelona kepadanya. Sejumlah gelar diberikan kepada klub Catalan. Dan juga raihan prestasi untuk dirinya. Yakni pemain bola terbaik dunia.
Sejak ia bergabung dengan klub utama Barcelona mengalami kemajuan pesat. Pada tahun 2009 ia memberikan seabrek gelar untuk pertama kali. Seperti dilansir AS, Messi mampu menyapu bersih gelar di level klub. Yakni La Liga Spanyol, Copa del Rey, Liga Champions, Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.
Messi mencatatkan 10 assist dan 22 gol di Liga Spanyol plus enam gol dan dua assist di Liga Champions. Prediksi nenek Messi, Celia pun jadi nyata. Pada tahun itu, untuk pertama kali Messi meraih trofi Ballon d’Or dan pemain terbaik dunia FIFA pada usia 22 tahun. Wow!
Nama Messi dan Barca langsung melambung tinggi. Tahun berikutnya Messi belum berhenti memberikan gelar. Tapi gelar lebih sedikit. Cuma Liga Spanyol dan Piala Super Spanyol. Namun Messi masih tetap spektakuler. Ia mencetak 58 gol dari 54 penampilan bersama Barcelona.
Sebanyak 42 dari 58 gol itu dilesatkan Messi pada 36 pertandingan La Liga. Sedangkan sisa golnya dibuat Messi di kompetisi Liga Champions. Dan ia juga memperoleh Ballon d’Or.
Untuk ketiga kali beruntun, Messi mendapat Ballon d’Or pada tahun 2011. Messi meraih nyaris mendapat semua gelar, kecuali Copa del Rey. Total golnya di tahun ini 55 ditambah 25 assist dari 57 pertandingan di semua kompetisi.
Dan tahun 2012, lagi-lagi Messi memenangi Ballon d’Or untuk keempat kali. Total golnya luar biasa mencapai 79 gol plus 21 assist dari 60 laga. Meski untuk raihan gelar ia hanya menyabet Copa del Rey.
Tiga tahun berikut saingan besarnya Cristiano Ronaldo yang mendominasi Ballon d’Or. Tetapi pada 2015 Messi memenangkan trofi Liga Spanyol, Copa del Rey dan Liga Champions kembali meraih prestasi dirinya sendiri. Dia masih menyumbang 48 gol yang mengesankan dan 23 assist dari 53 penampilan. Dengan hasil itu Messi memegang rekor untuk sebagian besar Ballons d’Or.
Dan terakhir tahun lalu. Sensasionalnya, ia memperoleh lagi Ballon d’Or dengan mencatat 41 gol dan 15 assist dalam 44 penampilan. Messi juga memenangkan Liga Spanyol untuk yang ke-10 kalinya. Dan sekaligus mencetak rekor terbanyak dari semua pemain Barcelona dalam sejarah.
Saat di puncak karir Messi ketemu dengan teman kecilnya. Namanya Antonella Roccuzzo. Mereka lalu menjalin cinta dan akhirnya menikah. Dengan pasangan Antonella, Messi dikaruniai dua putra. Yaitu Mateo Messi yang lahir pada 15 September 2015 dan Ciro Messi yang juga saat ini masih balita.(habis/maq)