Memphis Yakin Barca akan Comeback

635
Memphis Depay melakukan selebrasi dngan rekan setimnya.

Bola, edisiana.comStriker Barcelona Memphis Depay mengaku sudah berbicara dengan bos Ronald Koeman. Mantan pemain Manchester United ini menyakinkan Koeman bahwa Barca akan membalikkan keadaan yang saat ini lagi sulit.

“Ini adalah waktu yang sulit. Saya tidak ingin berbicara banyak tentang itu, tetapi orang-orang bertindak seolah-olah musim sudah berakhir. Terlepas dari hasil, saya sangat senang di klub ini,” tambahnya seperti dilansir ESPN pada Rabu, 6 Oktober 2021.

BACA JUGA:  Tanpa Mbappe, Prancis Bisa Kalahkan Italia 3-1

Menurutnya kompetisi LaLiga masih panjang dan masih banyak pertandingan yang akan dijalani timnya.


“Semuanya masih terbuka. Tapi sebagai pemain saya merasa bertanggung jawab. Dan setiap pemain bertanggung jawab di Barca. Itu normal untuk klub seperti Barcelona,” ucapnya

Ia menjelaskan harapan Barca bersinar lagi lantaran  Ansu Fati, Jordi, Alba dan Pedri semuanya telah kembali kebugarannya untuk pertandingan kandang penting melawan Valencia, Dynamo Kiev dan Real Madrid bulan ini.

BACA JUGA:  Al-Hilal Tawari Gaji Tiga Kali Lipat kepada Silva

Begitu juga Sergio Aguero dan  Ousmane Dembele sudah comeback dan bisa memberi daya serang Barca pada beberapa pekan kedepan.

Dari statistik pasukan Koeman gagal mencetak gol dalam empat dari enam pertandingan terakhir. Memphis sendiri mencatat tiga gol dalam sembilan penampilan.

“Kami tahu bagaimana situasinya sekarang. Kami tahu ini sulit. Pemain muda, banyak cedera. Tapi saya pikir ini masalah waktu,” tuturnya.

“Saya lihat semua orang panik terhadap klub. Ini adalah situasi baru, Barca sudah terbiasa memenangkan segalanya dengan sepakbola yang indah. Makanya saya tidak khawatir. Saya yakin kami akan membalikkan keadaan,” pungkasnya.

BACA JUGA:  Kiper City Lewati Dua Pertandingan Penting

Memphis pindah ke klub bertepatan dengan awal musim yang sulit. Barca mempunyai utang mencapai € 1,4 miliar. Dan dalam kompetisi hanya menang sekali dalam enam pertandingan terakhir. Mereka berada di urutan kesembilan di LaLiga dan terbawah grup Liga Champions.(maq)

BAGIKAN