Dua Bocah Tenggelam di Pulau Cinta, Dua Hari Baru Ditemukan

1294
Tim SAR mengevaluasi dua jenazah bocah yang tenggelam di tempat Wisata Pulau Cinta. Foto: MCR

Riau, edisiana.comTim SAR Gabungan Pekanbaru, Riau pada Selasa dinihari, 4 Mei 2021 menemukan dua bocah, Gebi dan Defin setelah dua hari tenggelam di tempat Wisata Pulau Cinta Teluk Jering Kecamatan Tambang, Kampar. 

Seperti dilansir mediacenter.riau.go.id kedua bocah kakak beradik mandi di sungai Teluk Jering pada Ahad, 2 Mei 2021.

Pada tengah hari sekitar pukul 13.00 WIB kedua korban tenggelam dan terbawa arus. Keduanya terseret arus dan disaksikan langsung oleh keluarga korban.

BACA JUGA:  Gubernur Diminta Gencarkan Lagi Protokol Kesehatan

Setelah kejadian itu, keluarga korban bersama masyarakat sempat mencari keberadaan kedua korban.

Tapi tidak ditemukan. Hingga akhirnya sekitar pukul 16.00 Babinkamtibmas Pulau Tambang melaporkan peristiwa itu ke Basarnas Pekanbaru.

“Mendapat laporan kita langsung turunkan satu Tim Kansar Pekanbaru yang berjumlah enam orang,” kata Ishak, Kepala Kantor SAR Pekanbaru.

BACA JUGA:  Dispar Riau Jajaki Kerjasama dengan Malaysia

Pencarian pun langsung dilakukan. Esok harinya pencarian kedua korban kembali dilanjutkan. Pencarian menyisir ke arah hilir sejauh kurang lebih 2 Km.

Baru Selasa dinihari, keduanya ditemukan. “Dengan ditemukannya kedua korban, maka operasi pencarian korban pencarian dinyatakan selesai dan ditutup,” tandasnya.

Menurut Ishak, keduanya ditemukan dengan waktu dan lokasi yang berbeda. Gebi berusia 8 tahun ditemukan pada pukul 00.43 WIB. Jaraknya 36 meter dari tempat kejadian.

BACA JUGA:  Potensi Wisata Inhu, Riau: Ada Wisata Durian (Bagian-3)

Sementara Defin, tambahnya ditemukan pada pukul 02.13 WIB yang jarak 5,2 km dari tempat tenggelamnya.

“Keduanya meninggal dunia. Korban lantas kita bawa ke rumah sakit Bhayangkara Polda Riau,” terangnya.(maq)

BAGIKAN