MU, Leicester Seri, City Makin Aman

632
Pemain Crystal Palace Luka Milivojevic dibayang-bayangi pemain United Bruno Fernandes. Foto: Twitter

Bola, edisiana.comDua rival Manchester City, Manchester United dan Leicester hanya memetik satu angka pada pertandingan pekan 27 di Liga Inggris, pada dinihari tadi.

Crystal Palace versus Manchester United hanya bermain seri 0-0. Sedangkan Burnley kontra Leicester dengan hasil akhir 1-1.

Dengan hasil ini, Manchester City merasa makin aman merebut gelar musim ini. Beda poin antara City dan United terpaut 14 angka. Sedangkan dengan Leicester masih 15 angka.

BACA JUGA:  Libas Atletico, Girona Memiliki Poin Sama dengan Madrid

Sebenarnya Setan Merah main tidak jelek. United berhasil unggul penguasaan bola mencapai 63 persen main di Selhurst Park. Dan ada sekitar 11 tembakan. Tapi ya itu, cuma satu yang mengarah ke gawang Crystal Palace.

Sementara tuan rumah melesapkan dua tembakan ke arah gawang. Dari delapan tendangan. Crystal Palace dan MU harus rela sama-sama mengantongi satu poin sampai akhir pertandingan.

BACA JUGA:  Barca Balik ke Tahta, Flick Puji Trio Striker R2L

Begitu juga Leicester City yang melawat ke kandang Burnley. Hanya bermain dengan skor 1-1. Tim tuan rumah menciptakan gol cepat pada menit ke-4. Sedangkan gol balasan Leicester pada menit ke-34 lewat Iheanacho.

Hasil seri ini baik United maupun Leicester masih tetap di posisinya masing-masing di klasemen. United di urutan dua dengan mengantongi 51 poin. Sementara Leicester hanya mengumpulkan 50 angka.(maq)

BACA JUGA:  Liverpool Gagal Memetik Poin Gara-gara Salah
BAGIKAN