edisiana.com – Rekrutan baru Manchester City, Abdukodir Khusanov mengenakan nomor punggung 45. Yang dulunya pernah dipakai striker Mario Balotelli di Etihad.
City telah menyetujui kesepakatan senilai €40 juta ($41,6 juta) plus tambahan untuk pemain berusia 20 tahun itu, yang telah menandatangani kontrak empat setengah tahun di Stadion Etihad
Dan akan menjadi pemain Uzbekistan pertama yang bermain di Liga Premier.
“Saya benar-benar gembira bisa bergabung dengan Manchester City, klub yang sudah lama saya nikmati,” kata Khusanov seperti dilansir ESPN pada hari ini.
“Skuad ini penuh dengan pemain terbaik di dunia, dan saya tidak sabar untuk bertemu mereka dan bermain bersama mereka,” imbuhnya.
Menurut dia, Pep Guardiola adalah salah satu pelatih terhebat saat ini dan ia sangat bersemangat untuk belajar darinya guna meningkatkan permainan.
“Ini adalah momen yang sangat membanggakan bagi saya dan keluarga untuk bergabung dengan Klub hebat seperti Manchester City dan saya lebih dari siap untuk tantangan ini,” jelasnya.
Khusanov adalah pemain pertama yang direkrut City pada bursa transfer Januari. Ia akan diikuti oleh bek Palmeiras Vitor Reis dan penyerang Eintracht Frankfurt Omar Marmoush .
Khusanov baru berada di Lens selama 18 bulan setelah bergabung pada 2023. Dia telah tampil 31 kali untuk tim Prancis itu dan 18 kali memperkuat Uzbekistan.
Sementara itu, Khusanov akan mengenakan nomor punggung 45 di City. Nomor itu merupakan warisan Mario Balotelli saat pertama kali City memenangkan trofi Liga Inggris. Yang saat itu di bawah asuhan pelatih Mancini.(maq)