Fiorentina Kontrak Mantan Kiper Manchester United

43
David De Gea membaca lembaran kertas putih sebelum adu penalti. Foto: Daylimail

edisiana.com – David de Gea telah bergabung dengan Fiorentina tanpa ada nilai transfer. Mantan kiper Manchester United itu meneken kontrak cuma satu tahun dengan klub Serie A tersebut.

Tapi Dea Gea memiliki opsi untuk memperpanjang kontraknya satu musim berikutnya.

Mantan pemain Spanyol itu sudah tanpa klub sejak meninggalkan United musim panas lalu.

BACA JUGA:  Mobil yang Diduga Berisi Bom Ditemukan Dekat Stadion Olimpico

De Gea telah ditawari perpanjangan kontrak untuk melanjutkan di Old Trafford. Tapi memilih untuk mengakhiri masa tugas 12 tahunnya di klub.

Sejak itu, mantan pemain Atlético Madrid  itu menerima sejumlah tawaran dari klub-klub Eropa dan Liga Pro Saudi.

Dia menarik minat dari Genoa sebelum akhirnya memilih untuk bergabung dengan Fiorentina, yang finis kedelapan di Serie A musim lalu.

BACA JUGA:  Inilah Jadwal Pra Musim Meriam London

De Gea membuat 545 penampilan untuk United. Dia juga bagian dari tim yang memenangkan gelar Liga Premier pada tahun 2013 di bawah asuhan Sir Alex Ferguson.

Selama berada di Old Trafford, ia juga memenangkan Piala FA, Liga Europa, dan dua Piala Carabao.(maq)

BACA JUGA:  Hajar Italia, Inggris Lolos ke Final Euro