Pemain City Borong PFA Premier League Team of the Year

817
Pemain Manchester City selebrasi setelah mencetak gol.

Bola, edisiana.com Penghargaan PFA Premier League Team of the Year didominasi oleh bintang Manchester City. Ada enam pemain City dari 11 pesepak bola yang menerima penghargaan itu pada Jumat malam, 4 Juni 2021 waktu setempat.

Enam pemain itu adalah Ederson, John Stones, Ruben Dias, Joao Cancelo, Kevin De Bruyne dan Ilkay Gundogan. Mereka diberi penghargaan atas kontribusinya yang luar biasa kepada klub.

Penjaga gawang City Ederson mendapatkan penghargaan Sarung Tangan Emas keduanya dalam beberapa musim setelah mencatat 19 clean sheet dari 36 penampilannya di antara mistar gawang.

BACA JUGA:  Tuchel Targetkan Sterling, Tiga Pemain Jadi Tumbal

Bek tengah Dias, yang menjadi jantung pertahanan pertahanan bersama Stones terbaik sepanjang musim. Dia juga dinobatkan sebagai Pemain Terbaik dari penulis sepak bola bulan lalu.

De Bruyne adalah satu-satunya individu yang mempertahankan penghargaan dari tim 2019/20 dan Gundogan telah dipilih untuk pertama kalinya setelah mencetak 13 gol dalam 28 pertandingan Liga Inggris.

Enam pemain itu menyabet penghargaan tak lepas juga dari jerih payah Pep Guardiola. Tim City sejak diasuh Pep Guardiola  merebut gelar ketiga mereka dalam empat tahun, menyelesaikan musim dengan selisih 12 poin antara mereka dan rival terdekat Manchester United di puncak klasemen.

BACA JUGA:  Ancelotti Tetap Pilih Madrid dari Melatih Brasil

Selain itu, Luke Shaw dan Bruno Fernandes. Keduanya dinilai karena skill individu yang luar biasa yang tampil bersama Manchester United yang tampil sepanjang musim ini.

Shaw dianggap menginspirasi klubnya dalam beberapa bulan terakhir. Karena itu dia dimasukkan menjadi Pemain Terbaik United. Shaw dalam musim ini mencetak 18 gol dan 12 assist.

Sementara Harry Kane dan Son Heung-min dari Tottenham dan Mohamed Salah dari Liverpool dipilih sebagai striker terbaik.

BACA JUGA:  Madrid Lolos ke Final Setelah Mengalahkan Barca 4-0

Kane yang baru menerima sepatu emas karena menjadi top skor. Dia mencetak 23 gol dan 14 assist bersama Tottenham pada musim ini.

Kapten Inggris memperoleh penghargaan bersama rekan setimnya di klub Son, yang menyumbangkan 17 gol dan 10 assist untuk Spurs. Dalam penghargaan ini berada di urutan ketujuh.

Salah mencetak 22 gol dan memberikan lima assist berada di posisi ketiga dan dinobatkan sebagai penampilan terbaik tim tahun ini untuk kedua kalinya setelah pertama kalinya pada 2017/18.(maq)

BAGIKAN