Bola, edisiana.com – Pemimpin klasemen Manchester City makin meninggalkan Chelsea dan Liverpool. Sekarang unggul 11 poin dari The Blues yang berada di urutan kedua.
Klopp mengatakan bahwa meskipun mereka memiliki keunggulan di pertengahan musim, masih banyak yang harus diperjuangkan Manchester City.
“Ketika Anda memiliki pertarungan gelar yang ketat seperti ini, terutama dengan tim yang konsisten seperti City yang tidak terpengaruh oleh Covid atau cedera, tetapi mereka tidak dapat memenangkan liga dengan baik di musim dingin. Tidak mungkin,” kata Klopp seperti dilansir ESPN.
“Tapi apa yang City miliki sekarang adalah celah, itu benar-benar layak untuk mereka, tapi mari kita coba saja. Hanya satu tim yang bisa menjadi juara,” imbuhnya.
Menurut Klopp, momen yang menentukan juara itu di bulan April. Sebab bulan itu akan sibuk dengan pertandingan liga domestik dan luar.
“Kita lihat saja. Mulai sekarang begitu banyak pertandingan untuk dimainkan, begitu banyak kompetisi berbeda untuk dimainkan,” pungkasnya.
Saat ini Liverpool yang berada di posisi ketiga di klasemen Liga Inggris. Dan terpaut satu poin di belakang Chelsea, yang berada di urutan kedua. Keduanya akan berlaga nanti malam pukul 23.30 WIB.
Sayang Liverpool mengalami masalah. Karena sejumlah pemain dan stafnya terkena Covid. Yang teranyar ada tiga pemain pentingnya dinyatakan positif.(maq)