edisiana.com – Bek Raphael Varane resmi bergabung dengan Como dengan kontrak berdurasi dua tahun. Opsi lainnya mantan pemain Manchester United ini dapat menambah kontraknya dengan klub Serie A yang baru promosi itu.
Bek Prancis ini menghabiskan waktunya tiga tahun terakhir di Manchester United. Sebelumnya ia berkarir penuh trofi bersama Real Madrid, tiba dengan status bebas transfer.
“Raphael adalah pemain istimewa dan penandatanganannya adalah bukti ambisi yang kami miliki untuk klub ini,” kata manajer baru Como Cesc Fabregas seperti dilansir ESPN pada hari ini.
Kedatangan Varane menambah daftar pemain Liga Premier yang bergabung dengan klub Italia menjelang musim ini. Termasuk mantan kiper Liverpool Pepe Reina dan bek Alberto Moreno.(maq)