Varane Pasrah jika Digusur Martinez

360
Raphael Varane. Foto : Getty Images

Bola, edisiana.com Hadirnya bek Lisandro Martinez akan memberi tekanan pada Raphael Varane dengan posisinya sebagai starter reguler. Mantan pemain Real Madrid itu pasrah bila tergusur. 

Pemain Prancis itu ketika fit menjadi starter yang tak terbantahkan bersama kapten Harry Maguire. Tapi dengan adanya Martinez maka muncul ancaman bagi pemain belakangan. Khusus untuk Raphael Varane. 

“Saya pikir seorang manajer baru, dengan ide-ide baru dan gaya baru, dia sangat positif dan dia menginginkan energi ini dan menekan tinggi di lapangan, terus mendorong dan proaktif selama 90 menit,” kata Varane dikutip dari BBC Sport via Mirror pada Jumat, 22 Juli 2022. 

BACA JUGA:  Barcelona! Harga Silva €100 Juta

Memang tambahnya, Manchester United harus bekerja keras dan harus memiliki keyakinan dalam pertandingan. 

“Saya pikir banyak hal yang bisa kami lakukan dengan lebih baik dan, jelas, kami ingin meningkat untuk musim depan, kami membutuhkan konsistensi dan untuk membangun kepercayaan diri,” ucapnya lagi. 

BACA JUGA:  Salah Gagal Membawa Liverpool ke Semifinal Final Eropa

“Kompetisi bagus untuk tim. Harry adalah pemain yang sangat penting bagi kami. Dia kapten dan jelas dia memiliki banyak kualitas bagus,” tambahnya. 

Pemain berusia 29 tahun itu mengalami kendala pada musim pertama. Dia dibekap cedera yang menggagalkan harapan untuk membangun kemitraan yang tangguh dengan Maguire. 

Keluarnya Varane dari Bernabeu juga berarti dia menukar memenangkan Champions. Bahkan klubnya tidak lolos dì kompetisi sama sekali.

BACA JUGA:  Sheffield vs City, Bagaikan Laga Dongeng

“Tidak, sama sekali tidak. Dalam sepak bola, Anda harus menantang diri sendiri dan mencoba untuk meningkatkan. Saya ingin menjalani pengalaman lain setelah 10 tahun di tempat yang sama,” jawabnya saat ditanya ditanya apakah dia menyesal bergabung dengan United. 

“Liga Premier benar-benar fantastis   dan Manchester United merupakan klub hebat. Tidak ada keraguan tentang keputusan saya,” pungkasnya.(maq)

BAGIKAN