Ipswich Dapat Amunisi Baru dari Napoli

35
Jens Cajuste jadi pemain baru Ipswich. Foto: via BBC

edisiana.com – Ipswich Town mendapat amunisi baru. Napoli meminjamkan seorang gelandang Jens Cajuste Napoli hingga akhir musim.

Pemain berusia 25 tahun, yang telah memperkuat timnas sebanyak 23 kali, membuat 26 penampilan di Serie A untuk Napoli musim lalu.

Cajuste memenangkan gelar Superliga Denmark bersama FC Midtjylland sebelum pindah ke Ligue 1. Dia juga bermain sepak bola Liga Champions untuk Midtjylland.

BACA JUGA:  Kalahkan Porto 4-2, Arsenal Lolos ke Perempat Final Champions

“Kami sangat senang menambahkan Jens ke dalam skuad. Dia memberi kami profil lain yang berbeda di lini tengah kami dan menempatkan kami pada posisi yang kuat di sektor itu,” terang bos Ipswich Kieran McKenna dikutip dari BBC pada hari ini.

BACA JUGA:  Maaf Chelsea, Dortmund Tolak Tawaran Barterannya

“Jens memiliki banyak pengalaman di liga-liga top Eropa dan sepak bola internasional. Dia membawa kualitas fisik dan teknis yang bagus ke dalam skuad dan dia adalah seorang profesional yang sangat berdedikasi dan berkomitmen,” tambahnya.

Cajuste menyambut baik langkah tersebut. Dia mengatakan sudah tidak sabar lagi untuk bermain di Liga Inggris.

BACA JUGA:  Jika Barter Terjadi, Ronaldo Bakal Duet Sama Messi di PSG

“Saya telah melakukan pembicaraan yang baik dengan manajer dan ini sepertinya proyek yang sangat menarik. Ini adalah klub yang ambisius dan tim yang mengalami kemajuan,” jelasnya.(maq)