Bola, edisiana.com – Bayern Munich akan melepaskan Robert Lewandowski dengan bandrol minimal £ 100 juta. Pasalnya, pemain timnas Polandia itu disinyalir menginginkan tantangan baru.
Robert Lewandowski sendiri sudah tujuh tahun bersama raksasa Jerman Bayern Munich. Dia dibeli dari Borussia Dortmund.
Seperti dilansir The Sun, Lewandowski ingin bertualang sebelum masa pensiunnya. Setidak sebelum usianya 35 tahun ingin pindah ke klub Eropa lainnya.
Dan Sky Sports mengklaim pada Sabtu besok dia masuk berusia 33 tahun. Bayern tetap berusaha mempertahankan Lewandowski. Namun bila ada yang menawar setidaknya £ 100 juta, Munchen akan mempertimbangkan.
Lewandowski masih memiliki kontrak dua tahun tersisa. Namun Bayern masih belum menawarkan perpanjangan kontraknya saat ini. Dan klub kemungkinan rela strikernya pergi musim panas ini.
Lewandowski sadar bahwa akan lebih sulit baginya untuk pindah lagi ke klub besar pada 2023 karena usianya. Walau pun secara bebas transfer. Oleh sebab itu timbul keinginan kuatnya untuk mencari klub baru.
Sementara secara prestasi Lewandowski tak perlu diragukan. Ia
meraih penghargaan FIFA dan Pemain Terbaik UEFA pada tahun 2020. Dia juga mencetak 56 gol untuk klub dan negara musim lalu.
Pada pembukaan Bundesliga tiga gol dalam dua laga untuk Munchen. Pada musim ini.(maq)