Sociedad Melaju ke Semifinal Selepas Mengalahkan Osasuna

65
Real Sociedad berhasil mengalahkan Madrid. Foto: Getty via ESPN

edisiana.com – Real Sociedad menang 2-0 menjamu Osasuna dalam pertandingan perempat final di Reale Arena pada Jumat dinihari. Kemenangan ini membawa mereka ke semifinal.

Tim tamu mencoba untuk mencari keunggulan. Dengan langsung menekan tuan rumah. Namun tendangan Ante Budimir dari tengah kotak penalti meleset ke kiri.

Lantas Osasuna mencoba kembali. Kali ini melalui Enzo Boyomo saat ia berada di tengah kotak penalti menerima umpan silang Rubén García. Namun masih dapat diblok.

BACA JUGA:  Messi Ikut Bermain untuk Dongkrak Tiket

Tuan rumah kemudian mencoba keluar dari tekanan. Dan membalikkan keadaan. Ander Barrenetxea melakukan serangan dari lini tengah. Namun dapat diblok juga.

Tapi Sociedad akhirnya memecahkan kebuntuan. Ander Barrenetxea melepaskan tembakan dengan kaki kiri dari tengah kotak penalti ke sudut kiri bawah. Tanpa bisa dihalau kiper Osasuna.

Pada menit ke-31 giliran Brais Méndez mencetak gol. Pemain Real Sociedad itu melepaskan tembakan dan masuk ke sudut kanan bawah setelah menerima assis Mikel Oyarzabal.

BACA JUGA:  Akankah Pochettino Dipecat? Ini Tanda-tandanya

Permainan menjadi lebih panas. Pemain Osasuna Alejandro Catena menerima kartu merah karena melakukan pelanggaran keras.

Setelah itu pemain Sociedad Mikel Oyarzabal mendapat kartu kuning karena pelanggaran berat. Dan dua menit kemudian Jon Moncayola dan Sergio Herrera, pemain Osasuna menerima kartu kuning.

BACA JUGA:  Conte: Spurs Tidak Bisa Berharap kepada Keajaiban

Pertandingan panas berlanjut ke babak kedua. Dengan Pablo Ibáñez menerima kartu kuning karena pelanggaran berat.

Kemudian rekannya pemain Osasuna, Jesús Areso juga menerima kartu kuning karena pelanggaran.

Dan terakhir Aihen Muñoz dari Real Sociedad dan Nayef Aguerd menerima kartu kuning. Dalam babak kedua ini tidak ada gol yang tercipta.

Skor 2-0 sudah cukup Sociedad masuk ke semifinal bersama Atletico Madrid, Madrid, dan Barcelona.(maq)