Mimpi Wales Jadi Kenyataan, Bale Tunda Pensiun

394
Gareth Bale. Foto: BTSport

Bola, edisiana.comMimpi Wales main di Piala Dunia akhirnya jadi realita. Negara kecil di Eropa itu mengalahkan Ukraina di Stadioan Cardiff pada Ahad malam. Alhasil Gareth Bale pun menunda pensiunnya. 

Saat ini Bale memang tidak memiliki klub. Dia sudah mengundurkan diri dari Real Madrid. Kendati demikian tidak mengurangi performanya di ajang play off Piala Dunia zona Eropa. 

Bale yang menciptakan gol kemenangan dengan skor 1-0. Saat Wales mendapat tendang bola mati di babak pertama. 

BACA JUGA:  MU Lolos ke Perempat Final, Rashford Patahkan Rekor Ronaldo

Tendangan  bebas Bale yang maksudnya mau dibuang Andriy Yarmolenko malah masuk ke sudut gawang Ukraina. Dengan kemenangan ini Wales lolos ke Qatar setelah 64 tahun Wales menunggu untuk ikut Piala Dunia.

Dengan demikian menurut sumber ESPN, Gareth Bale menunda pensiunnya.  Pemain 32 tahun telah berjanji jika Timnas negaranya gagal mencapai Qatar dengan sendirinya dia pensiun. Tapi jika tidak, Bale menundanya. 

“Mungkin sebentar saja. Hasilnya adalah yang terbesar dalam sejarah sepak bola Welsh. Kami akan pergi ke Piala Dunia!,” kata Bale dikutip dari ESPN.  

BACA JUGA:  Kalah, De Bruyne Cedera, Impian City Berakhir

“Kemenangan ini berarti segalanya, dari apa mimpi kami. Kami telah bekerja untuk itu sejak saya pertama kali datang ke sini. Kata-kata tidak dapat menggambarkan bagaimana perasaan kami saat ini,” imbuhnya. 

Menurutnya, timnas Wales telah bekerja keras sepanjang penyisihan hingga babak play off.  “Untuk para penggemar, bangsa, diri kami sendiri dan keluarga kami, ini adalah pencapaian yang luar biasa, dan itu akan menjadi sesuatu yang akan kami banggakan selamanya,” ucapnya. 

BACA JUGA:  Menunggu Aksi Umpan Manis Casemiro

Dalam laga ini yang tak kalah penting kiper Wales Wayne Hennessey. Dia melakukan sembilan penyelamatan dari tekanan Ukraina. 

“Semua orang di lapangan malam ini luar biasa. Itu adalah permainan terbaik yang saya miliki dengan seragam Wales, saya bersemangat,” ucap Hennessey. 

“Kami hanyalah negara kecil, dan itu bagus untuk membawa semua orang ke Piala Dunia,” sambungnya. 

Pada babak 32 besar Wales bergabung di grup B. Yakni bersama Inggris, Amerika, dan Iran.(maq)

BAGIKAN