edisiana.com- Bos Liverpool Jurgen Klopp memulai tiupkan genderang perang menjelang pertemuan dengan Manchester United pada hari Minggu nanti.
The Reds punya modal untuk menaikkan mentalitasnya. Sebab dinihari tadi mereka mengalahkan Wolves 2-0 berkat gol dari Virgil van Dijk dan Mohamed Salah.
Hasil itu membuat mereka naik ke urutan keenam di klasemenLiga Premier. Tapi mereka masih 10 poin di belakang tim Erik ten Hag jelang pertandingan hari Minggu di Anfield.
Sementara United, yang menjuarai Piala Carabao pada Minggu lalu dan masih mampu meraih empat kali lipat musim ini. Mereka juga mengincar kemenangan ganda atas rival mereka setelah mengalahkan Liverpool 2-1 di Old Trafford pada Agustus.
Jelang laga nanti, Klopp sudah meniupkan genderang perang kepada United.”Ini adalah pertandingan besar melawan tim yang sedang dalam performa terbaik.”Kita harus siap, dan kita akan memberi mereka pertarungan besar,” kata Klopp dikutip dari MetroSports pada hari ini.
Berbicara lebih umum tentang kemenangan Liverpool atas Wolves, Klopp menambahkan anak asuhnya mulai menemukan performanya sehingga memperoleh kemenangan melawan Wolves.
“Kami mengendalikan permainan tanpa menciptakan peluang besar, tetapi kami menemukan ritme kami kembali,” ujarnya.
Klopp juga mengatakan musim ini mengalam pertandingan yang sulit, karena banyak pemain yang cedera.
“Kami mengalami cedera saat melawan Real Madrid, kami memainkan babak pertama dengan sangat baik kemudian kami memulai babak kedua dengan sangat buruk. Kami terlihat jauh lebih stabil hari ini, kami harus melanjutkannya,” pungkasnya.(maq)